Bhabinkamtibmas Polsek Wonomulyo Laksanakan Pendampingan Penanggulangan Stunting di Desa Binaannya
-->

Header Menu

Bhabinkamtibmas Polsek Wonomulyo Laksanakan Pendampingan Penanggulangan Stunting di Desa Binaannya

Kabiro Polman
Wednesday, October 09, 2024

 



POLMAN -- PATROLI SULSEL Dalam upaya meningkatkan kesehatan masyarakat, Bhabinkamtibmas Polsek Wonomulyo melakukan pendampingan pendataan penanggulangan stunting di Desa Sugihwaras Kec. Wonomulyo Kab.Polma. Rabu (09/10/24)


Kegiatan ini bertujuan untuk mengidentifikasi anak-anak yang berisiko mengalami stunting dan memberikan intervensi yang tepat.


Kegiatan dimulai dengan sosialisasi kepada masyarakat mengenai pentingnya gizi seimbang dan pemantauan tumbuh kembang anak. 


Bhabinkamtibmas desa Sugihwaras Brigpol Ari Rahmadi bekerja sama dengan puskesmas dan perangkat desa untuk mengumpulkan data mengenai kondisi gizi anak-anak di desa tersebut.


Kapolsek Wonomulyo Akp Sandy Indrajatiwiguna menjelaskan bahwa peran Bhabinkamtibmas sangat penting dalam menjembatani komunikasi antara pemerintah dan masyarakat. Dengan adanya pendataan ini, diharapkan langkah-langkah penanganan stunting dapat dilakukan secara lebih efektif dan tepat sasaran.


Warga desa menyambut baik kegiatan ini, berharap agar program penanggulangan stunting dapat membantu meningkatkan kesehatan generasi mendatang.


Bhabinkamtibmas akan terus memantau perkembangan dan berkoordinasi dengan pihak terkait untuk memastikan program berjalan dengan baik.



Humas Polres Polman

Editor; Mukhlis